Kepada yang terkasih calon istriku. Saat ini aku tidak tahu dimana kamu berada. Sedang apa dan bersama siapa. Tapi aku yakin kamu ada untukku. Aku selalu merindukanmu. Aku mencoba mencarimu. namun hingga tulisan ini ada, aku tak menemukanmu.
Kemarin dan sebelumnya aku pernah mencarimu. Namun sakit dan menyakiti yang kurasakan dan yang kulakukan. Aku menyakiti orang yang mengklaim menyayangiku. dan aku merasa tersakiti ketika orang yang kusayangi meninggalkanku.
Apakah kamu juga kangen denganku?
Jika ya? itu bukan aku. kan kita belum pernah kenal dan tau kalau kita nantinya menjadi satu.
Semoga kamu membaca tulisan ini. Namun jika tidak, kelak ketika kamu sudah menjadi istriku akan kuceritakan tulisan ini. supaya kamu mengetahui betapa galaunya diriku ketika kamu belum hadir juga. Siapakah namamu ? Siti, Rina, Vivin, Vera, Nia, Imah, Hindun, Ami, Putri, Fitri, Anita, Adel, Vina, Asyiah, Anisah ataukah paijem, suketi, ningrum, paijah, surti, Resti, Harum, Bunga. Aku tidak pernah tau. tapi suatu ketika aku pernah meminta sebuah nama dan nama itu diucapkan oleh almarhum eyang putri seingetku adalah "MUZDALIFAH".
Muzdalifah Rozaq. Tidak begitu jelek. karena dua-duanya ada unsur arabnya. tapi bukannya mimpi itu bunga tidur? jadi disini ada dua kemungkinan; pertama jika mimpi itu salah itu wajar, karena hingga saat ini aku tidak kenal wanita istimewa yang bernama Muzdalifah. kemungkinan kedua: jika mimpi itu benar sebagai tetenger (alamat : Red) bisa jadi nanti jodohku bernama Muzdalifah.
Aku tak sabar. aku search di FB nama Muzdalifah. beribu nama yang menggunakan variasi Muzdalifah. Aku jadi bingung. haha....aneh.
Terkadang aku tertawa mengenang tingkah lakuku untuk menemukanmu. itu perlu kamu tahu. tapi yang jelas aku tidak pernah dan semoga benar. aku tidak pernah ke Dukun loh. he2...
Terkadang aku tenteram jika teringat pernyataan bahwa jodoh itu sudah ditentukan dan pasti adanya. tetapi terkadang juga menjadi galau ketika kamu yang kusayang belum kunjung tiba.
Ya Robb, Aku titipkan salam kepada Calon istriku. Semoga dia senantiasa Engkau liputi hidupnya dengan kasih sayangMu yang kau pancarkan melalui orang-orang disekitarnya.
Ya Robb, Jika pertemuan kami sulit, semoga dengan Cinta KasihMu pertemuan kami menjadi mudah.
Ya Robb, Jika pertemuan kami lama, semoga dengan Cinta KasihMu pertemuan kami Engkau segerakan.
Ya Robb, Jika nanti kami Engkau pertemukan, semoga dari pertemuan itu Engkau berkahi kami dan kehidupan kami hingga nanti hari yang Engkau janjikan.
Ya Robb, kuatkan kami dan hindarkan kami dari apa-apa yang engkau laknat.
Calon Istriku....nanti akan dilanjut!
dariku Calon suamimu!
Redblackjack, 7 Mei 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar