Kamis, 20 Februari 2014

Pertolongan Tuhan

Apakabar Pembaca yang Budiman!

Semoga Anda semua berbahagia bersama orang-orang terkasih di sekitar Anda. Amiin.

Pernahkah Anda merasa sendiri? tentu saja pernah. Maksud saya di sini ketika anda membutuhkan bantuan dari orang-orang terdekat Anda  dan ketika itu orang-orang terdekat Anda tidak ada atau tidak bisa membantu Anda, situasi inilah yang saya maksud "Anda SENDIRIAN". Pernahkah?  semoga tidak pernah!

Sedikit berbagi pengalaman tentang kesendirian. Saya pernah mengalaminya.

Beberapa bulan lalu ketika saya akan melangsungkan pernikahan. Harapan saya orang-orang dekat  semua dapat hadir dan berbagi kebahagiaan bersama saya. Akan tetapi agaknya kenyataan berbeda. Orang tua sibuk mengurus keperluan ini dan itu, saudara  sibuk dengan urusan masing-masing, teman-teman tidak mempedulikan karena sibuk juga atau entahlah. Saya menjadi sedih karena merasa sendiri. Saya hanya ingin ada teman bicara. Halo dimana orang-orang?

Sedih? Tentulah sedih.

Sendiri? Hakikatnya iya.

Tambah sedih lagi ketika hampir mendekati hari H, situasi di atas tidak banyak ada perubahan. Hingga akhirnya ingin rasanya putus asa. Ingin ku berteriak ..Tolooooong! Tapi apa iya pantas. Sedihkan?

Aku duduk termenung sendiri di dalam kamar, rasa sedihpun tak kunjung hilang. aku berbaring, eh ketiduran. he2. Bangun2 ngrasa sedih lagi....trus aku berusaha untuk tetap yakin bahwa : Tuhan menyayangiku dan aku berserah kepadanya. Aku kembali termenung hingga kudengar suaranya. Suara lantang memecahkan keheninganku dan kesedihanku. Dia kakakku yang paling tua.

Perasaan memang tidak bisa berbohong. seketika itu aku merasakan perubahan perasaan yang begitu hebat. Ingin aku memeluk kakakku, tapi peluk memeluk belum menjadi tradisi di tempatku, akhirnya aku senyum selebar yang aku bisa. Walhasil. Benar saja, semua teknik acara di handle oleh kakakku. Dia serba bisa. saya salut. Terima kasih kakak. Terima kasih Tuhan.

Kesimpulan : Kamu tidak akan pernah sendirian. You know what I mean?  YUPS!!!....Tuhan senantiasa bersamamu, jika kamu menghadirkanNya. Apapun masalahmu, jika kamu meyakiniNya. Goodluck!

Redblackjack loving U!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar